Pengalaman Melahirkan Operasi Caesar dengan BPJS Kesehatan

Assalamualaikum.. bagaimana kabar teman-teman, semoga kita semua diberkahi sehat dan dilimpahi kebahagiaan selalu ya. Postingan kali ini aku. mau membahas tentang Pengalaman Melahirkan Operasi Caesar dengan BPJS Kesehatan. Bagaimana rasanya melahirkan menggunakan BPJS? Bisa nggak operasi caesar den…

Pengalaman Menggunakan BPJS Kesehatan

Event baru berjalan 1 jam dan ting tiba-tiba ponselku berbunyi, wa dari mas suami, "Kalo bisa pulang sekarang, Naufal nangis terus dari tadi panasnya tinggi" awalnya aku kira panas biasa, tapi tak lama kemudian dia kirim gambar foto yang sama seperti aku lihat malamnya. Naufal demam hingga 39,3 derajat lagi. Tak berlama-lama, aku segera menyelesaikan kewajiban lalu bergegas pulang, padahal masih 2 jam lagi, entah pikiranku langsung linglung.


Sesampai rumah, tanpa berpikir panjang aku langsung menyambar barang-barang yang aku butuhkan untuk ke rumah sakit, karena kami sekarang memiliki kartu BPJS akhirnya kelengkapan seperti fotocopy KK dan KTP kami persiapkan. Sesampai di rumah sakit dekat rumah, kami menjelaskan keadaan Naufal, karena sudah ada rekam medis akhirnya Naufal langsung masuk UGD.

baca : Cara mendapatkan endorse di instagram

Iya ini adalah kali pertama pengalaman menggunakan BPJS Kesehatan. Sebelumnya Naufal dirawat inap di sini sebagai pasien umum. Alhamdulillah penanganannya cukup bagus, perawatnya langsung cekatan, mulai dari memeriksa tekanan darah, menimbang berat Naufal hingga akhirnya tes termometer. Iya Naufal ini anaknya memang cukup aktif, sehingga penanganannya cukup ekstra.